Sudah Terbit Penguasa Naga 1

Penguasa Naga 1

S. Tri Sasongko Hutomo

ISBN 978-623-8288-21-2
Stok 0 eksemplar

Di tengah persekongkolan makar rahasia, pihak-pi­hak yang menginginkan terbunuhnya Sultan Hadiwijaya, untuk menjadi Ratu Adil Tanah Jawa, Sang Sultan memer­intahkan Empu Jaka Sura, putra Empu Supa Mandragi, menciptakan keris pusaka maha sakti dari Ndaru Kala As­tika, yang jatuh ke bumi sejak lima ratus tahun sebelumn­ya, untuk memunahkan perbawa jahat keris pusaka Setan Kober. Keberadaan Ndaru Kala Astika diketahui oleh Empu Jaka Sura. Namun Empu Jaka Sura terkena tipu daya naga siluman bernama Naga Wisakarma yang datang ke tanah Jawa di zaman Wedha bersama orang-orang arya dari Jambudwipa. Sang Naga menebar ancaman kepada siapa saja yang berhutang karma. Dia menyelinap ke dalam urat nadi manusia sejak dari lahir sampai matinya. Dia mengobarkan dendam dan kebencian kepada siapa saja yang berhutang karma dari zaman ke zaman. Namun dia tunduk pada para Penguasa Naga. Siapa- kah para Penguasa Naga?

Harga
Rp 100.000
Sudah Terbit Stok Habis